(0362) 21684
dishub@bulelengkab.go.id
Dinas Perhubungan

Dishub Goes To School di SMPN 1 Singaraja

Admin dishub | 05 September 2022 | 25 kali

Seijin Kadishub Gd Gunawan A.P., Dipimpin kabid Lalu Lintas Cok Adithya beserta Personil Lalu Lintas Dishub Buleleng Kembali melaksanakan Giat *DISHUB GOES TO SCHOOL EDUKASI KESELAMATAN LLAJ & SAFETY RIDING* yang hari ini menyasar SMPN 1 Singaraja yang di terima oleh Kepala Sekolah SMPN 1 Singaraja

Nyoman Purnayasa, S.Pd, M.M.

Acara Dishub Goes To School diikuti 50 siswa kelas VII, diawali dengan sambutan oleh Kabid Lalu Lintas mengenai latar belakang, tujuan pelaksanaan dan gambaran umum tugas Bidang Lalu Lintas Dishub Buleleng.

Selesai itu, dilanjutkan melaksanakan edukasi dengan oleh pemateri dari personil lalu lintas, Selama edukasi , siswa siswi sangat antusias dalam mengikuti program tersebut, komunikasi dua arah pun terjadi sehingga membuat suasana sangat semangat. Untuk lebih menghidupkan suasana, acara edukasi diisi kuis dan pemberian doorprize untuk 4 siswa yang mampu menjawab dan menerangkan penjelasan dari Materi yang sudah di jelaskan di awal.

Kesan dari kepala sekolah sangat apresiasi dan kedepan akan membuat kerjasama serta ingin belajar ke Dinas perhubungan dalam edukasi murid mengenal Lalu Lintas dengan konsep class room serta berkeinginan agar siswa siswi juga diberikan edukasi langsung di lapangan menggunakan angkutan umum ( Bus Sekoalah ).