(0362) 21684
dishub@bulelengkab.go.id
Dinas Perhubungan

PELAKSANAAN APEL PAGI DI RANGKAIKAN DENGAN PERKENALAN 5 PNS BARU YANG BERGABUNG KEDALAM KELUARGA BESAR DISHUB BULELENG

Admin dishub | 11 April 2022 | 119 kali

Dipimpin Bapak Kadishub Gede Gunawan AP, para Kabid, Kasi dan seluruh staf pegawai Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng melaksananakan Apel bersama di lapangang upacara Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng.senin 11/4.

Dalam Sambutannya Kadishub menyampaikan kepada seluruh staf pegawai Dishub Buleleng yang melaksanakan tugas dilapangan yang berhubungan langsung dengan masyarakat untuk tetap selalu mempergunakan 3S ( Sapa Senyum Sopan ), senyum diperlukan ketika bertemu dengan masyarakat, menyapa dengan sopan tidak arogansi dan tidak membuat ketersinggungan rekan kerja maupun masyarakat, baik itu di Bidang Teksar, Prasat, Lalu Lintas maupun di Bidang lainnya, Kadishub Berharap semua Bidang sudah melaksanakan 3S tersebut jangan sampai hanya menjadi semboyan tetapi kita arogan, oleh sebab itu sebagai pelayan masyarakat kita harus melaksanakan pelayanan dengan baik kepada masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut Kadiahub pun mempekenalkan 5 PNS Baru yang berlatar belakang sekolah kedinasan perhubungan yang ikut bergabung ke dalam keluarga Besar Dishub Buleleng, atas nama :

1. Gede Nova Kurnia Arta ( ditempakan di Bidang Teksar seksi Pengujian Kendaraan Bermotor).
2. Ida Ayu Miko Kristiani ( ditempakan di Bidang Teksar seksi Pengujian Kendaraan Bermotor).
3. Dewa Putu Agus Widnyana ( ditempakan di Bidang Lalulintas seksi Lalu Lintas ).
4. Ni Nyoman Dian Pratiwi ( ditempakan di Bidang Lalulintas seksi Management Rekayasa Lalulintas).
5. Gede Patrianaya Margayasa Wirsuyana ( ditempakan di Bidang Lalulintas seksi Perlengkapan Jalan).