Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng Lakukan Pemeliharaan dan Perbaikan Lampu Penerangan Jalan Umum.
Admin dishub | 28 Oktober 2024 | 142 kali
Buleleng – Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng terus berupaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan warga dengan melaksanakan kegiatan pemeliharaan rutin lampu Penerangan Jalan Umum (PJU). Pada hari Senin ini, beberapa wilayah di Kabupaten Buleleng menjadi fokus perbaikan, di antaranya Desa Bungkulan, Desa Kubutambahan, dan Jalan Ahmad Yani. Senin 28 Oktober 2024
Dalam kegiatan
ini, tim teknis menangani sejumlah permasalahan, termasuk perbaikan kabel listrik yang putus di beberapa ruas jalan yang mengakibatkan PJU tidak berfungsi secara optimal. Selain itu, petugas juga melakukan perbaikan pada tiang bantu PJU yang mengalami kemiringan akibat korosi di Taman Sari, Kampung Baru.
Dengan adanya pemeliharaan rutin ini, diharapkan seluruh PJU di Kabupaten Buleleng dapat terus berfungsi optimal, sehingga masyarakat merasa lebih aman dan nyaman saat beraktivitas, baik di jalan desa maupun jalan utama.