(0362) 21684
dishub@bulelengkab.go.id
Dinas Perhubungan

Anak Usia Dini Diperkenalkan Fungsi Rambu

Admin dishub | 19 Januari 2018 | 949 kali

Singaraja

Puluhan anak Taman Kanak-kanak (TK) Kartika Singaraja mengunjungi kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng. Jumat 19/1. Kedatangan anak usia dini tersebut ingin belajar langsung bagaimana tugas personil dishub, serta pengenalan rambu lalu lintas dan armada yang dimiliki Dishub Buleleng.

Kepala dinas Perhubungan Buleleng, Gede Gunawan AP, mengatakan pihaknya mengapresiasi kunjungan anak usia dini ke kantor untuk belajar langsung tentang rambu-rambu lalu lintas dan mengenal lingkungan sekitarnya. “ Kami sangat mengapresiasi kunjungan dari anak-anak TK ini yang mau belajar langsung terkait rambu lalu lintas dan tugas-tugas kami dilapangan, harapannya mereka bisa paham lebih awal terkait tertib berlalu lintas” kata dia.

Dalam penyambutan anak-anak ini, Gunawan pun langsung memberikan pengenalan dan menjadi guru TK dadakan mengenalkan sejumlah rambu lalu lintas yang sering kali ditemui dalam kesehariannya. Seperti Zebra cross, rambu-rambu lalu lintas.

Dengan pengenalan lebih dini diharapkan dapat bermanfaat bagi mereka saat menjumpai rambu-rambu tersebut. “Setidaknya dengan dikenalkan rambu-rambu ini sejak dini, mereka tahu mana yang boleh dan tidak boleh dilakukan, bagaimana cara menyebrang dan yang sederhana lainnya untuk membiasakan taat berlalulintas”. Imbuhnya.

Untuk memudahkan penyampaian materi, Dishub membuat rekayasa rambu lalu lintas Dishub juga  mengenalankan sejumlah armada yang ada, seperti kendaraan patrol dan bus sekolah. Puluhan siswa pun mendapatkan tur gratis naik bus sekolah keliling kota diantar petugas Dishub Buleleng.