Senin, 6 Januari 2020 kembali terlihat Bus Sekolah Dishub Buleleng kembali menyusuri Ruas jalan di kota Singaraja Setelah kurang lebih 2 minggu Off sehubungan dengan hari libur semester siswa di Kabupaten Buleleng. Bus Sekolah Dishub merupakan angkutan gratis yang dibiayai oleh APBD Kabupaten Buleleng. Program ini merupakan suatu terobosan yang digagas oleh Kadishub. Gede Gunawan Adnyana Putra, SE, M.Si.
Bus sekolah ini beroperasi sejak tahun 2017 hingga saat ini berdasarkan SK Bupati nomor 550/413/HK/2017. Dalam sehari bus sekolah beroperasi sebanyak dua kali. Pagi pukul 6.30 s.d 07.30 dan siang hari pukul 12.00 s.d 13.00. terdapat 2 unit bus sekolah dengan kapasitas penumpang 30 orang. rute dari bus sekolah ini adalah Terminal penarukan – Terminal Sangket.
Antusiasme siswa dan masyarakat untuk program bus sekolah ini sangat baik. Terbukti dengan jumlah penumpang dari bus sekolah ini meningkat setiap tahunnya. Kebanyakan dari siswa yang menggunakan Bus Sekolah ini adalah Siswa Sekolah Dasar dan Siswa Sekolah Menengah Pertama yang belum memilliki Surat Ijin Mengemudi. Harapan dari masyarakat kedepannya agar bisa ditambah lagi armada dari bus sekolah ini serta trayek dari Bus Sekolah ini agar bisa menjangkau sampai kedaerah pedesaan.