Kadishub Buleleng, Bapak Gede Gunawan AP. didampingi Sekdishub, Bapak Made Aryana dan Kabid LLAJ, Bapak Gede Ngurah Sarjaya mengadakan Inspeksi Mendadak ( Sidak ) terhadap anggota Lalu Lintas Dishub Buleleng yang membawa kendaraan operasional Kancil dan Kantik di halaman depan kantor Dinas Perhubungan kab. Buleleng, Senin, (02/04/2018).
Sebanyak 20 kendaraan operasional diperiksa secara teliti oleh Kadishub, baik kebersihan kendaraan, perlengkapan kendaraan dan kelengkapan administrasi serta performance anggota lali lintas.
Secara umum hasil riksa kendaraan operasional sudah cukup baik namun ada beberapa komponen peralatan kendaraan yang kurang berfungsi maksimal, seperti sirene, lampu rotator dan klakson.
Kadishub ditempat yang sama memerintahkan Sekdis dan Bagian Umum untuk segera memperbaiki peralatan yang kurang berfungsi maksimal dimaksud. Saat sidak tersebut, juga diingatkan pula beberapa kendaraan operasional yang samsatnya berakhir pertengahan Bulan April 2018, agar segera didaftarkan ke petugas untuk mendapatkan penanganan.
Seperti yang disampaikan dalam arahan Kadishub, bahwa sidak ini untuk menakar kesiap sediaan dan kedisiplinan anggota lalu lintas pada khususnya dan anggota Dishub pada umumnya didalam melaksanakan tugas - tugas dinas.