(0362) 21684
dishub@bulelengkab.go.id
Dinas Perhubungan

Operasi Keselamatan Agung 2019

Admin dishub | 09 Mei 2019 | 570 kali

Operasi Keselamatan Agung 2019

Berdasarkan agenda Polri, khususnya Polres Buleleng, melalui Satlantas Polres Buleleng sebagai leading sector, melaksanakan giat  Operasi Keselamatan Agung 2019. Operasi Keselamatan Agung   digelar antara tanggal 29 April 2019 hingga  berakhir operasi pada tanggal 12 Mei 2019. 

Pada Hari Rabu 8 Mei 2019, yang telah lalu, juga  telah dilaksanakan giat  Oprerasi  di jalur Singaraja-Lovina,  tepatnya di Depan Vulcano Club Lovina Singaraja.

Seijin Kadishub Buleleng, Bapak Gede Gunawan AP, Dishub Buleleng  mengikuti operasi dimaksud dengan kekuatan sebanyak 1 (satu) regu, yang dipimpin oleh Danru 1 Dishub Buleleng, Bapak  Ketut Mantarayana, SH.

Operasi Keselamatan Agung 2019 ini, selain melibatkan  Dishub Buleleng, juga  melibatkan instansi terkait diantaranya Sub DenPom Singaraja, dan Jasa Raharja Singaraja.

Selama kegiatan Operasi Keselamata  Agung 2019,  ada 7 sasaran yang menjadi perhatian penindakan, diantaranya adalah  : mengemudi menggunakan HP, Pengemudi melawan arus, Pengemudi dibawah pengaruh alkohol/narkoba, Pengemudi dibawah umur, Pengemudi dan penumpang sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI, Pengemudi kendaraan roda 4 (empat) atau lebih wajib gunakan sabuk keselamatan, Pengemudi yang melebihi batas kecepatan yang ditentukan.

Selama operasi tercatat  sebanyak 158 pelanggaran, yang  langsung diberikan teguran simpatik dan bagi pengendara yang tertib dan selalu menjaga keselamatan, serta mematuhi  aturan lalin,  di berikan helm gratis, bunga dan coklat.

Selama kegiatan berlangsung terpantau aman, damai dan kondusif.