Pada akhir tahun 2019 telah dilaksanakan uji kalibrasi serta Akreditasi UPUBKB untuk Pengujian Kendaraan Bermotor di Dishub Buleleng. Kalibrasi dilaksanakan langsung oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Darat melalui Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah XII Bali & NTB
Memasuki bulan Pebruari 2020, Kabar baik datang kepada Dishub Buleleng. Berdasarkan Surat Direktorat Jenderal Perhubungan Darat nomor. AJ.502/7/3/DJRD/2020 tentang Akreditasi UPUBKB dan Penerapan Buku Lulus Uji Elektronik (BLUe), Pengujian Kendaraan Bermotor Dishub Buleleng Terakreditasi - B. Hal ini merupakan suatu prestasi dan bukti nyata kerja keras serta sinergisitas Dishub Buleleng sehingga mendapatkan hasil yang baik ini. Perlu diketahui UPUBKB tahun ini untuk Provinsi Bali hanya pengujian Dishub Buleleng yang mendapatkan nilai - B. Dengan demikian Dishub Buleleng siap dan diperbolehkan untuk menerima Numpang Uji dari kabupaten lain yang ada di Provinsi Bali.
Target dan langkah selanjuta dari Buleleng adalah penggunaan SmartCard. Sehingga seluruh aktivitas pengujian akan dilaksanakan secara elektronik. Kadishub Buleleng, Gede Gunawan AP sangat bangga dan mengapresiasi hasil kinerja dari seluruh anggota Dishub Buleleng yang telah melaksanakan tugas sehingga mendapatkan prestasi yang baik ini. "Capaian ini merupakan suatu bukti kerja nyata dari Dishub Buleleng. Dibalik kerja keras ini tak terlepas juga dukungan dan respect yang sangan tinggi dari pimpinan kita, Bapak Bupati Buleleng. Langkah selanjutnya tentunya prestasi yang lebih baik akan dipertahankan serta akan meningkatkan sistem kinerja ke arah yang lebih baik lagi, Smartcard merupakan langkah selanjutnya" tandas beliau. Dengan ini Dishub Buleleng siap untuk meningkatkan keamanan, dan keselamatan kendaraan bermotor di Kabupaten Buleleng khususnya.