(0362) 21684
dishub@bulelengkab.go.id
Dinas Perhubungan

Rapat Evaluasi Reformasi Birokrasi

Admin dishub | 08 Mei 2019 | 441 kali

Rapat Evaluasi Reformasi Birokrasi

Rapat Evaluasi Reformasi Birokrasi versi 2.5. dilaksanakan di Aula Kantor Inspektorat Kab. Buleleng, Siang ini, Rabu 8 Mei 2019.

Dari Dinas Perhubungan Kab. Buleleng dihadiri oleh Sekretaris Dinas Perhubungan Kab. Buleleng, Bapak Drs. Ketut Arjana, M. Pd atas seijin Kadishub Buleleng. Rapat dipimpin oleh Irban 1 Inspektorat Kab. Buleleng dan dihadiri oleh 11 SKPD diantaranya Dinas Perhubungan Kab. Buleleng, RSUD Kab. Buleleng, Dinas Kesehatan Kab. Buleleng, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kab. Buleleng, Badan Keuangan Daerah Kab. Buleleng, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kab. Buleleng Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kab. Buleleng, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perijinan Satu Pintu Kab. Buleleng, Dinas Sosial Kab. Buleleng, Bagian Organisasi Setda. Kab. Buleleng yang dijadikan zona integritas. Dari rapat tersebut yang menjadi obyek evaluasi yaitu : komitmen pimpinan yang kuat, keterlibatan pemangku kepentingan, tim reformasi birokrasi internal, menetapkan road map 8 (delapan) area perubahan, menerapkan manajemen berbasis kinerja, monitoring dan pelaporan.